Knowing what we eat
healthy,
simple & tasty recipes.
Home » , » Wisata Kuliner di Pidie Jaya Aceh

Wisata Kuliner di Pidie Jaya Aceh

Pidie Jaya adalah salah satu kota kabupaten Banda Aceh. Berjarak 110 km dari ibukota provinsi Aceh, kuliner kota ini banyak dipengaruhi oleh masakan melayu. Contohnya hidangan berkuah santan seperti kari bebek. Siapa tau lain waktu punya kesempatan berkunjung ke Pidie Jaya, berikut ini  bisa jadi tujuan wisata kuliner di Pidie Jaya.

Rumah Makan dan Cafe Cot Trieng

Sejujurnya, ku ga tau gimana pelafalan cet trieng yang benar. Meski rumah makan ini baru berdiri 4 tahun yang lalu tetapi rumah makan ini sudah terkenal di Pidie Jaya, tentunya karena kelezatan masakan yang disajikan di sana. Rumah makan ini menyajikan hidangan khas Pidie Jaya yakni kari, ada kari bebek, kari ayam, kari udang dan yang sedang naik daun saat ini adalah kari tiram. (penasaran bikin kari tiram? tunggu resep berikutny). Ketiga adalah kari kuning, dengan bumbu halusnya cabe, bawang merah, bawang putih, kemiri dan sedikit asam sunti. Bumbu lainnya yang memberikan citarasa kari yang khas antara lain jintan, jahe, daun kari (temurui), dan tambahan kelapa sangrai sehingga benar-benar gurih. 

Seporsi kari bebek dibandrol Rp 20.000, sedangkan kari tiram dan kari udang dihargai Rp 15.000 per porsinya.

Di sini juga menyediakan kari bebek putih, bukan bebeknya yang putih tapi kuahnya santan putih. Sekalipun berkuah putih, tetap saja hidangan ini memiliki rasa pedas, rasa pedasnya berasal dari merica.

Menu pelengkap lainnya adalah sayur kuah plik'u. Sayur berkuah santan kuning dan pedas, dengan bumbu utamanya plik'u. Plik'u atau batarana adalah ampas kelapa sisa pembuatan minyak goreng. Sayurannya terdiri dari nangka muda, dan dan buah melinjo, pepaya muda, kangkung, kol, dan rebung. (Hati-hati penderita asam urat !!!)

Rumah makan dan Cafe Cet Trieng letaknya ada di pusat kota Pidie Jaya yakni Meureude, gak jauh dari rumah dinas Bupati Pidie Jaya, lebih tepatnya di Jl. Banda Aceh Medan Km.158,5. (telp 0653 51389, 0852 7795 9797). Buka mulai pukul 11 siang hingga 9 malam.

Nasi Kuning Ulugle
Tempat makan populer di Pidie Jaya lainnya adalah kedai nasi kuning ulugle. Lokasinya ada di Jl. Banda Aceh - Medan, Ulugle, Pidie Jaya. Kedai buka sejak jam 3 sore langsung ramai diserbu pembeli, jadi kalo kemaleman udah pasti kehabisan.

Ciri khas nasi kuning Ulugle terletak di menu pelengkapnya, ada sambal tauco (sepertinya ini bukan masakan Aceh ya ^_^), dibuat dengan campuran cabai hijau dan kacang panjang. Kemudian ada juga taburan kacang tanah (jadi inget nasi lemak), ikan asin goreng tepung, lalap, sambal, dan sate udang  goreng yang berukuran besar.

Menu populer lainnya adalah nasi goreng Aceh dan Mi Aceh. Nasi gorengnya menggunakan rempah-rempah seperti jintan dan kapulaga. Harga satu porsinya Rp 8000. Mi-nya juga menggunakan bumbu serupa, hanya menggunakan sayuran toge, kol, kembang kol, tomat giling plus daun bawang dan seledri

Harga sajian di sini berkisar antara Rp 7000 hingga 15000.

Socolatte Cafe
Buat yang ingin hang out, jalan jajan sambil menikmati segelas coklat panas, cafe satu ini bisa jadi pilihan. Lokasinya di daerah pemukiman, Desa Baroh Musa, Bandar Baru. Telp 0853 0654 0336.

Menu andalannya adalah olahan coklat dari hasil perkebunan lokal. Meski baru berdiri 4 tahun cafe ini sudah populer dan banyak dikunjungi turis yang datang ke Pidie Jaya. Ada Timphan, khas tradisional Aceh yang berbahan dasar coklat. Ada juga kudapan coklat lainnya, dodol coklat, brownis, bolu gulung, serta puding. 

Untuk minuman coklatnya pelanggan bisa memilih coklat 3 in 1 (coklat, krim dan moka), coklat krim (campuran coklat dan susu), coklat original, atau coklat-kopi. Per gelas minuman coklat dihargai Rp 10.000.

Ga usah khawatir juga kalo pengen cari oleh-oleh, bisa didapetin juga di sini.

OK, selamat jalan jajan.
SHARE

About dapurenka

dapurenka is my place to save my cooking recipe, recipes from other that i really want to make, tips for cooking and useful info about food or cooking. Cooking my own food make me know what i eat.

1 komentar :

makasih dah mampir, semoga bermanfaat, silakan tinggalkan jejak supaya ku tau kamu pernah kesini (=^_^=)