Artinya halo, selamat datang. Ini resep asia selatanku yang pertama ku kumpulin. awalnya nyari resep chicken wrap sampe akhirnya pengen bikin kebab. Ternyata kebab itu banyak macamnya ya, ada yang pake roti dan ada juga yang ga pake, rotinya pun bermacam-macam. Seekh Kebab Recipe ini diambil dari blog anjumskitchen.tumblr.com, liat langsung pembuatannya di videonya. Definitly want to try.
Bahan:
- 500 daging ayam giling
- 1 buah bawang bombay, cacah halus
- 1/2 cup daun ketumbar, dicacah
- 1 sdm cabe rawit hijau, dicacah
- 1 sdm bubuk kasar cabe kering/bubuk cabe
- 1 sdm ketumbar
- 1 sdt jintan putih, disangrai,
- 1/2 sdt adas
- 1 sdt garam
- 1 sdm kecap
- 1 sdm tepung maizena
- 1 sdm tepung beras
- 1 butir putih telur, dikocok hingga kaku
- 1 sdm mentega, dilelehkan
Cara membuat seekh kebab:
- Campur semua bumbu rempah: ketumbar, jintan putih, dan adas, dihaluskan secukupnya, tidak perlu halus benar. Campurkan dengan tepung maizena dan tepung beras, aduk hingga rata. Sisihkan.
- Masukan daging ayam giling dalam mangkuk besar, tambahkan bawang bombay, cabe hijau, daun ketumbar, dan bubuk cabe, aduk hingga tercampur rata.
- Tambahkan tepung yang sudah dicampur rempah ke dalam daging ayam, aduk lagi dengan tangan hingga benar-benar tercampur. Tambahkan putih telur, kecap dan mentega, aduk lagi.
- Ambil sumpit, lumuri dengan minyak goreng, ambil satu genggam campuran daging ayam, balutkan ke sumpit sambil dibentuk memanjang, mirip sate lilit ayam. Lepaskan sumpitnya, masak kebab dengan wajan atau grill pan anti lengket. Lubang bekas sumpit akan membuat daging ayam matang merata.
- Lakukan untuk semua campuran daging ayam.
- Masak kebab dengan api sedang selama 10-12 menit, sambil kadang-kadang dibalik.
Agak ribet ya, bumbunya banyak, tapi dengan rempah seperti ini sudah bisa dipastikan rasanya yang lezat, enjoy the seekh kebab ^_^
0 komentar :
Posting Komentar
makasih dah mampir, semoga bermanfaat, silakan tinggalkan jejak supaya ku tau kamu pernah kesini (=^_^=)